Mungkin kita harus banyak merenungi kala perjalanan cinta tak sedikit memakan korban. Kasus-kasus vmj, dan cerita cinta antar aktivis kian menumpuk di meja kaderisasi dan para pembimbing. Menjadi PR yang harus senantiasa dibenahi, diilaj dan diselesaikan dengan bijak. Seorang ikhwan aktivis tertangkap basah menghabiskan sebagian malamnya dikost-an seorang aktivis akhwat. Berduaan. Alasannya ada amanah yang harus diselesaikan dan tidak ada waktu lagi. Sepasang aktivis ditemukan saling berboncengan, meski dengan malu-malu pada malam hari. Alasannya dari pada naik ojek, mending diantar jemput ikhwan. Padahal Angkot beroperasi 24 jam, lagian....ukh, anti kemana malam-malam???
Kisah lain, bermula dari sekedar sms perhatian. Akhirnya menjadi kebiasaan yang tidak terbendung. Awalnya hanya sekedar saling motivasi, lambat laun mulai saling berbagi hati. Menjadikannya sandaran hati, dan merindukan "tausiyah" pelipur jiwa. Ah....celah itu begitu sempit, namun tak urung menjadi celah bagi syaitan. Terkadang satu amanah, satu departemen, satu aktivitas, dan pertemuan yang intens menjadikan awal pertautan hati. Sungguh andai tak pandai menjaga diri dan hati berbagai fitnah menantang kita semua para aktivis da'wah.
Tak sedikit yang insilakh dari jalan ini, juga semata-mata karena cinta. Ada banyak kasus yang harus ditangani, juga bermuara dari satu kata....cinta. Hmh......benarkah ini cinta yang selama ini kita cari ? Benarkah ini muara akhir rasa cinta dalam diri kita?
Banyak kasus vmj yang tak sedikit mendapat satu solusi, ya sudah nikah kansaja, daripada menjadi fitnah. Ya sudah, diproses saja melalui jalurnya meski sebagian pembimbing angkat tangan dalam hal ini kala proses ilajnya tak kunjung menemukan titik terang. Benarkah ini sebuah solusi atau pembenaran yang tepat atas sebuah kekhilafan.....?? Entahlah , semua teraduk dalam satu adonan yang terkadang tak jua kumengerti. Meski disatu sisi tak sedikit para pembimbing yang cukup tegas bahkan tak segan memberikan iqob yang cukup keras. Namunterkadang kala cinta membutakan, ia tak mampu melihat cahaya terang. "Sudahlah, daripada mendekati zina, sudahlah..." tolerasi-toleransi yang hadir pada masa-masa ilaj akan riak-riak cinta antar aktivis.
Ada banyak kisah cinta para aktivis. Ada yang tak mampu menahan rasa, hingga tersampaikanlah rasanya pada berbagai pihak. Lidah tak bertulang, berita terus tersebar. Ah.semoga tak sampai ditelinga sang pujaan. Ada yang sedih karena tak kuasa menahan rasa cinta. Meski tak terbalaskan, kesetiaannya sulit dipatahkan. Saudara-saudaranya hanya bisa mengelus dada. Speechless, mungkin akan berakhir hingga salah satu dari mereka menggenapkan diennya. Penantian, patah hati, angan-angan dan kesunyian..tragedi cinta kembali menorehkan catatan kelam.
Namun bidadari, tak semua berakhir kelam. Kala sepasang aktivis berusaha meredam semua rasa yang bergejolak didadanya. Jihadnya adalah menjaga lisannya dari mengungkapkan rasa itu pada siapapun. Disimpannya rasa itu dalam hatinya, senantiasa dibersihkannya dari dalam hatinya, diupayakan untuk ia sembuhkan, meski berat terasa. Ia begitu tsiqoh cinta murninya hanya untuk satu-satunya pendamping hidup sejatinya kelak.
Kala seorang ikhwan bersegara menggenapkan diennya untuk mencegah fitnah yang kian menghampirinya. Kala para aktivis kian pandai berghodul bashar, menjaga hati dan mengendalikan riak-riak cinta yang secara fitrah hadir menggoda. Cinta sejatinya masih menjadi sandaran utama. Adakah Allah swt ridha akan prosesnya ???
Bidadari, kemanakah sekeping hati ini akan dibawa berlari..Perjalanan cahaya ini masih teramat panjang. Pencarian kan Kekasih Sejati, tidak berakhir di pelaminan. Pencarian ini takkan pernah usai sampai maut mempertemukan kita dengan sang Kekasih. Kala Dia menatap kita dengan penuh cinta. Dan kita teramat berbahagia, melebih kebahagiaan akan surga yang dijanjikan. Kala cinta kita berlabuh pada muara terindah yang abadi antara kita dan Rabb kita..
Nurul Hanifah Azizah Assyamil